Rabu, 26 Februari 2025 – Keluarga besar MTsN 1 Pringsewu Lokal Pamenang menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1446 H dengan penuh rasa syukur dan kebahagiaan. Momen istimewa ini dirayakan dengan berbagai kegiatan yang mempererat kebersamaan antara guru dan siswa.
Sebagai bagian dari rangkaian acara, MTsN 1 Pringsewu Lokal Pamenang mengadakan pengajian yang menghadirkan penceramah Bapak Fatikh Fikrullah Aisy, S.Pd., yang juga merupakan salah satu dewan guru di sekolah tersebut. Dalam ceramahnya, beliau mengangkat tema “Pentingnya Berpuasa” dengan mengutip Surah Al-Baqarah ayat 183:
“Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.”
Para siswa dengan antusias mengikuti pengajian dan aktif bertanya mengenai pentingnya ibadah puasa serta berbagai hal yang berkaitan dengannya. Semangat mereka dalam memahami makna puasa menunjukkan kepedulian dan kesiapan dalam menjalankan ibadah di bulan suci.
Selain pengajian, acara ini juga diisi dengan kegiatan makan bersama yang melibatkan seluruh guru serta siswa dari kelas 7, 8, dan 9. Suasana hangat dan akrab terasa dalam kebersamaan ini, mempererat hubungan antara guru dan siswa serta menumbuhkan rasa kekeluargaan.
Semoga dengan kegiatan ini, seluruh keluarga besar MTsN 1 Pringsewu Lokal Pamenang dapat menjalankan ibadah puasa dengan hati yang bersih dan penuh keikhlasan. Aamiin.